Breaking News
Loading...

Sunday 30 April 2017

Game COC Semakin Hari Semakin Banyak Peminatnya

Game COC Semakin Hari Semakin Banyak Peminatnya - Siapa yang tidak kenal dengan game COC ini atau dengan kata lainnya adalah Clash Of Clans yang di rilis pada bulan Agustus 2012 tepatnya ditanggal 2 Agustus 2012 oleh supercell.

Clash Of Clans adalah sebuah game yang bertemakan games strategi yang dimana sebuah pemain dapat membangun sebuah komunitas yang dinamakan Clan yang berfungsi untuk bersama-sama bertempur dalam sebuah permainan ataupun event-event yang diselenggarakan langsung oleh game tersebut.




Event-Event Di Dalam Permainan COC


Dalam event-event yang diterbitkan oleh supercell tidak luput dari sebuah hadiah yang di tawarkan dalam masa event berlangsung, dan hal ini memicu semangatnya para pemain game COC untuk bertempur melawan para clan-clan musuh ataupun perang dalam multi-pemain.

Hal ini menjadi sebuah identitas tersendiri dari game COC, yang berujung semakin banyaknya para pemain game ini untuk saling bertempur di dalam perang clan ataupun multi-pemain. Dan tentunya game ini tidak ada bosan-bosannya untuk selalu dimainkan, karena selain kita dapat memperkuat benteng pertahanan sekaligus memperkuat para prajurit.

Namun setiap kali kita ingin meng-Upgrade pertahanan maupun prajurit memiliki waktu atau durasi untuk menyelesaikan masa Upgrade tersebut, disini para tukang akan menjadi point penting yang membuat hal itu berlangsung cepat, karena semakin banyaknya pondok tukang yang kita miliki maka akan semakin cepat pula untuk memperkuat pertahanan benteng maupun memperkuat para prajurit yang akan kita bawa di dalam medan pertempuran.


Emas Dan Elksir


Emas adalah sebuah element ataupun alat yang akan kita jadikan sebagai biaya upgrade untuk memperkuat pertahanan benteng dan sekaligus memperkuat para prajurit yang kita miliki, begitu juga dengan Elksir ini memiliki fungsi yang sama dengan Emas, berfungsi sebagai alat tukar atau biaya selama pembelian pertahanan, prajurit ataupun hanya sekedar meng-upgrade saja.

Dan semakin kuatnya pertahanan yang kita miliki maka akan semakin mahal pula biaya upgrade tersebut dan akan semakin lama pula waktu dalam menyelesaikan proses upgrade tersebut. Dan hal ini penghasilan emas dan elksir akan semakin dibutuhkan dalam jumlah yang banyak dan kita dapat mengupgrade kembali alat penghasil emas dan elksir guna meperbanyak kualitas hasil yang dihasilkan oleh emas dan elksir tersebut.

Dan untuk teman-teman yang tidak memiliki kesabaran yang tinggi maka teman-teman akan lebih membutuhkan Germs atau permata hijau yang memiliki fungsi yang sangat berharga dalam permainan game COC ini.





Germs Atau Permata Hijau


Permata hijau germs ini dapat kita peroleh dari membelinya secara langsung ataupun dengan cara menunggu sebuah kotak permata hijau yang biasanya dapat muncul dalam 2 kali dalam seminggu.

Dan hal ini memiliki trik tersendiri agar kotak permata hijau dapat muncul dalam 2 kali dalam satu minggu, dengan cara untuk tidak menebang atau membersihkan phon, semak, jamur dan batu.

Ketika kotak permata mulai muncul segeralah di ambil dengan sekaligus membersihkan pohon, jamur, batu dan kayu, hal ini bertujuan untuk memancing kembali kotak permata hijau agar dapat muncul.

Jika kotak permata hijau memiliki jumlah 25 butir germs, maka dalam 1 minggu kita bisa mendapatkan sekitar 150 butir permata hijau plus dengan membersihkan pohon, kayu, batu, dan jamur.

Semakin banyak permata hijau yang kita miliki maka akan semakin menguntungkan pula, karena dengan germs kita dapat membeli segala yang kita butuhkan dalam permainan game COC ini.


Selain itu kita dapat memanfaatkan event-event yang ada, yang diberikan langsung oleh supercell selama kita dapat mematuhi event-event yang diberikan dalam game COC ini, seperti event multi-pemain, yaitu Raih 10 Kemenangan Dengan 10 Balon Udara Dalam Pertempuran Multi-Pemain, biasanya event ini akan memberikan hadiah berupa permata hijau sekitar 100 butir permata hijau.


Supercell


Game yang diluncurkan oleh supercell ini akan terus memberikan update dengan versi versi terbarunya COC ini, dengan disertai sebuah event-event yang akan membuat para player COC ini senang dan merasa bersemangat.

Semoga pihak supercell akan selalu memberikan sesuatu yang baru dalam permainan COC ini, yang bertujuan untuk mengangkat kembali semangat-semangat para pemain agar tidak merasa bosan dan jenuh.

Artikel Terkait